Thursday, June 29, 2006



OBYEK WISATA RITUAL PANTAI SEMBUKAN

Obyek Wisata ritual Sembukan merupakan salah satu obyek wisata ritual di Kabupaten Wonogiri yang mempunyai beberapa sarana ibadah antara lain masjid, paseban dan sanggar. Konon obyek wisata ritual pantai Sembukan ini merupakan pintu gerbang ke-13 kerajaan Ratu Kidul. Gerbang ini di gunakan untuk lewat Kanjeng Ratu Kidul saat menghadiri pertemuan dengan Raja-raja Kasunanan Surakarta (Paku Buwono}
Setiap setahun sekali di adakan selamatan (Larung Ageng) baik oleh Kraton Surakarta, Pemkab Wonogiri maupun masyarakat desa Paranggupito. Event ini sangat menarik dan selalu mendatangkan wisatawan yang cukup banyak. Pada umumnya wisatawan mengharapkan berkah untuk kesuksesan dan kebahagiaan.
Banyak para pejabat yang datang ke obyek wisata ini untuk melakukan meditasi, menyatu dengan Sang Pencipta memohon agar semua cita-citanya dapat terkabul, dan ternyata banyak yang berhasil. Obyek wisata ini masuk wilayah Desa Paranggupito, kecamatan Paranggupito berjarak 60 km dari Ibu Kota Kabupaten Wonogiri kearah selatan atau memerlukan waktu perjalanan kira-kira 2 jam dengan kendaraan bermotor.

No comments: